Daftar Nama Sekolah/Madrasah Yang Mendapat otomatis Perpanjangan Akriditasi Sekolah/Madrasah

 

Daftar Nama Sekolah/Madrasah Yang Mendapat otomatis Perpanjangan Akriditasi Sekolah/Madrasah – infosekolah87.com, sahabat infosekolah87 pejuanganya madrasah Indonesia Sejumlah 14.530 sekolah dan madrasah menerima automasi perpanjangan sertifikat akreditasi tahun 2023. Sekolah dan madrasah tersebut seharusnya akan habis masa akreditasinya di tahun 2023 ini. Namun berdasarkan penilaian sistem BAN-SM terhadap perkembangan kinerjanya akhirnya ditetapkan untuk mendapatkan automasi perpanjangan sertifikat akreditasi.

Daftar Nama Sekolah/Madrasah Yang Mendapat otomatis Perpanjangan Akriditasi Sekolah/Madrasah


 

Penetapan daftar sekolah dan madrasah yang mendapatkan perpanjangan otomatis masa sertifikat akreditasi ini dilakukan oleh Badan Akreditasi Nasional sekolah/Madrasah melalui Surat Keputusan Ketua BAN-S/M Nomor: 555/BAN-SM/SK/2023 Tentang Penetapan Hasil Automasi Akreditasi Sekolah/Madrasah Tahun 2023.

 

Pemberian perpanjangan otomatis (automasi) ini dengan mempertimbangkan hasil penilaian sistem terhadap perkembangan kinerja sekolah/madrasah. BAN S/M telah melakukan analisis data sekunder tentang perkembangan sekolah dan madrasah.

 

Sehingga akhirnya BAN S/M menetapkan 14.530 sekolah madrasah dari jenjang MI dan SD, MTs dan SMP, serta MA, SMA, dan SMK se-Indonesia, mendapatkan perpanjangan akreditasi.

 

Masing-masing sekolah dan madrasah tersebut juga mendapatkan nilai dan peringkat akreditasi.

 

Berdasar pengamatan Ayo Madrasah terhadap lampiran SK Ketua BAN-S/M Nomor : 555/BAN-SM/SK/2023 setebal 331 halaman, tampaknya madrasah dan sekolah yang mendapatkan perpanjangan otomatis hampir merata dari seluruh provinsi di Indonesia. Hanya dari Provinsi Aceh, Kepulauan Bangka Belitung, dan Papua Barat saja yang tidak tertera.

 

Jenjang sekolahnya pun beragam mulai dari Sekolah Dasar, Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Menengah Pertama, Madrasah Tsanawiyah, Madrasah Aliyah, SMA, hingga SMK. Pun meliputi sekolah negeri maupun swasta.

 

Unduh Daftar Sekolah & Madrasah Penerima Perpanjangan Akreditasi

 

SK Ketua BAN-S/M Nomor : 555/BAN-SM/SK/2023 Tentang Penetapan Hasil Automasi Akreditasi Sekolah/Madrasah Tahun 2023 beserta lampirannya yang berisikan daftar 14.530 Sekolah Madrasah Penerima Automasi Perpanjangan Sertifikat Akreditasi Tahun 2023 dapat diunduh dengan mengeklik tombol download di bawah.

 

Unduh Daftar Sekolah & Madrasah Penerima Perpanjangan Akreditasi

 

Demikianlah informasi tentang Daftar Nama Sekolah/Madrasah Yang Mendapat otomatis Perpanjangan Akriditasi, semoga bermanfaat.

 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel